BERJAYA DI KEJURKAB IPSI PAMEKASAN

Dalam perhelatan Kejuaraan Pencak Silat PORKAB Pamekasan 2017 yang digelar dari tanggal 04 sampai 05 November, tim Pencak Silat MTsN 3 Pamekasan mampu menempatkan dua dutanya dalam deretan peraih trophy kejuaraan. Selain itu, salah satu duta MTsN 3 Pamekasan juga terekrut menjadi duta Kabupaten yang akan kembali bertanding di ajang kejuaraan tingkat Provinsi di bulan Desember nanti.

Ajang seleksi atlit Pencak Silat tingkat kabupaten ini dihelat di Gedung Islamic Centre Pamekasan dan diikuti oleh lebih dari 15 perguruan Pencak Silat se Kabupaten Pamekasan. Dalam kejuaraan kali ini ada dua kelas prlombaan yaitu golongan Remaja dan Dewasa, dimana MTsN 3 Pamekasan berjaya di dua level tersebut.

Olivia Maulana Santoso mampu menjadi yang terbaik di kelas tanding I Putri dewasa. Beliau adalah alumni MTsN 3 Pamekasan yang saat ini sedang mengabdikan ilmu dan pengetahuannya di madrasah tercinta ini. Dalam kesehariaanya, sosok yang dikenal periang dan sedikit tomboy ini bertugas di Perpustakaan MTsN 3 Pamekasan serta membimbing para peserta didik di kelas PDCI untuk mengembangkan kemampuan Bahasa Ingris dan Bahasa Arab.

Pengabdian Olivia di MTsN 3 Pamekasan sebenarnya adalah tugas yang sedang dia jalani dari tempatnya menimba ilmu yaitu PP Gontor. Lepas dari penugasan ini, Olivia akan melanjutkan studinya di kampus bonavit yang ada di Malang.

Berkat prestasinya, maka dipastikan beliau akan maju ke Kejuaraan Provinsi yang akan digelar bulan depan. Terhitung mulai hari Rabu, 8 November 2017, Olivia akan menjalani Training Camp di IPSI Kabupaten Pamekasan.

Tropi kedua dipersembahkan oleh ananda Salman Al Farizi, yang dalam Kejurkab kali ini mampu meraih juara 2 Kelas Tanding F Putra, kategori Remaja. Ananda harus mengalahkan beberapa lawan tangguh sehingga akhirnya, lelah, sakit dan cedera terbayarkan tatkala tropi jatuh dalam pelukan.

Persiapan dan latihan ketat dijalankan dalam pengawasan pelatih sekaligus pembina Bapak Moh. Syarif. Disiplin dan kerja keras adalah kunci keberhasilan Olivia dan ananda Salman Al-Farisi dalam raihan prestasi ini. Tugas Pelatih hanyalah mengarahkan bakat dan potensi dari anak binaanya.

Apresiasi diperuntukkan yang sebesar-besarnya kepada Pembina, Pelatih serta peserta yang telah mengantarkan MTsN 3 Pamekasan menyabet dua kategori lomba bergensi dalam ajang tahunan IPSI tersebut. Jayalah terus MTsN 3 Pamekasan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

70  +    =  77