SELAMAT DATANG MAHASISWA PPL IAIN MADURA

Hari ini, MTsN 3 Pamekasan bekesempatan mendapat kehormatan dari Institut Agama Islam Negeri Madura dengan diserah terimakannya 13 mahasiswa Fakultas Tarbiyah IAIN Madura untuk melaksanakan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dari tanggal 27 Agustus – 04 Oktober 2024. Acara serah terima yang dilaksanakan di ruang Aula MTsN 3 Pamekasan tidak dapat dihadiri oleh Kepala Madrasah yang pada hari yang sama sedang mengikuti kegiatan ke pulau Lombok. Oleh karena itu, waka Kurikulum, Guntur Ilmiawan yang kemudian mewakili kepala madrasah menyambut dan menerima rombongan dari IAIN Madura.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pada kegiatan hari ini, para mahasiswa PPL didampingi oleh Dosen pembimbingnya, Achmad Muchlis  serta beberapa dosen lainnya. Kerjasama yang sudah terjalin lama antar MTsN 3 Pamekasan dan IAIN Madura dalam kegiatan PPL membawa dampak yang positif bagi kedua pihak. MTsN 3 Pamekasan merasa sangat terbantu dengan kehadiran para mahasiswa dalam sistem pendidikan yang dijalankan di madrasah, sedang bagi IAIN Madura, tentu kerjasama ini menjadi media bagi para mahasiswanya untuk mengaplikasikan disiplin ilmu yang diterimanya selama ini di kampus.

Pengalaman baru yang benar-benar berbeda dari sekedar mendapat pemahaman secara teoritis akan didapatkan oleh para mahasiswa selama melaksanakan kegiatan PPL. Mereka akan berhadapan dengan realitanya sistem pembelajaran di dalam lembaga pendidikan. Boleh jadi para mahasiswa akan menyumbangkan pemikirannya, ide-ide dan inovasinya kepada madrasah sehingga sistem pendidikan di madrasah menjadi selalu up to date. Pesan dari dosen pembimbing saaat memberi sambutan, agar  para mahasiswa selama melaksanakan PPL di MTsN 3 Pamekasn benar-benar menggali indahnya menjadi tenaga pendidik ataupun yang nantinya di tempatkan membantu managemen administrasi kantor. Pengalaman berharga ini harus mampu menjadi modal saat para mahaiswa ini anntinya lulus dan kembali ke tengah-tengah masyarakat. Pengalaman ini menjadi modal bagi para mahasiswa.

Dalam sambutannya, Guntur Ilmiawan mengucapkan selamat datang kepada 13 mahasiswa untuk mapel Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Pendidikan Agama Islam, Bahasa Arab, IPS, BK dan Managemen Pendidikan Islam. Madrasah telah menyediakan guru pamong atau guru pendamping yang handal selama para mahasiswa melaksanakan kegiatan PPL di madrasah ini. Jangan ragu dan sungkan untuk berkonsultasi kepada guru pamong jika mendapat kesulitan selama PPL, karena sudah menjadi tugas para guru pamong yang sudah ditunjuk madrasah untuk melayani, mendampingi dan membantu adik-adik mahasiswa. Semoga kita semua dapat mengambil manfaat dan kebaikan dari program ini demi peningkatan layanan pendidikan yang lebih baik kepada masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

57  +    =  63