UKIR PRESTASI DI MASA PANDEMI

Satu lagi prestasi dipersembahkan oleh salah satu peserta didik MTsN 3 Pamekasan di tengah-tengah masa pandemi COVID 19. Ananda Ayn Al Qodiy Zikri Rahullah berhasil mempersembahkan “Silver Medal” pada kegiatan READ1 ONLINE SCIENCE COMPETITION(ROSC). Kegiatan lomba yang digagas oleh KPM (Klinik Pendidikan MIPA) dibawah asuhan bapak Ridwan Hasan Saputra.

Kegiatan lomba yang dilaksanakan secara daring dan terbagi menjadi 3 kategori atau level, yaitu kategori SD (Kelas 4-6), kategori SMP ( kelas 7-9) dan kategori SMA (kelas 10-12). Waktu pelaksanaan lomba adalah pada tanggal 26 Juli 2020 secara daring dan serentak untuk setiap level. Waktu pengerjaan soal hanya 90 menit , dimana untul level SMP terdapat 40 soal pilihan ganda yang harus dijawab. Hal lain yang disampaikan panitia dalam lomba daring kali ini adalah agar setiap peserta mencatat atau meng screenshoot setiap soal yang telah selesai dijawab sebagai bukti bahwa sudah mengerjakan.

Hadiah berupa medali Gold, Silver dan Bronze serta sertifikat Honorable Mention diberikan kepada peserta yang memiliki nilai terbaik. Untuk medali Gold diberikan kepada 5% terbaik, medali Silver kepada 10% selanjutnya, Medali Bronze kepada 15% selanjutnya dan 20% selanjutnya mendapat Sertifikat Honorable Mention.

Ananda Ayn mampu menyisihkan ratusan peserta lainnya dalam ajang lomba yang diikuti oleh peserta dari hampir seluruh wilayah di Indonesia. Keberhasilan ananda Ayn pada ajang lomba kali ini perlu mendapat support dari kita bersama. Kepercayaan orang tua Ayn menempatkan anaknya untuk menimba ilmu di MTsN 3 Pamekasan bergayung sambut dengan torehan-torehan prestasi yang telah berhasil direngkuhnya. Pembinaan dan support, baik dari madrasah dan orang tua menjadikan prestasi demi prestasi adalah suatu hal yang niscaya untuk diraih. Satu hal yang perlu disampaikan pula bahwa keberhasilan ananda Ayn kali ini akan berlanjut pada seleksi berikutnya, oleh karena itu, atas nama MTsN 3 Pamekasan serta mewakili keluarga memohon do’a serta dukungannya agar ananda Ayn dapat mempersembahkan kembali kebanggaan kepada kita bersama. Karena keberhasilan ananda Ayn dalam mempersembahkan prestasi menjadi gambaran kesuksesan orang tua serta lembaga dalam pendidikannya. Semangat dan terus berjuang meski di tengah-tengah masa sulit. Sekali lagi seluruh civitas MTsN 3 Pamekasan mengucapkan selamat dan terima kasih yang setinggi-tingginya atas prestasi yang diraih oleh ananda Ayn. Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada orang tua dari ananda Ayn yang telah mensupport putranya dan telah bersinergi dengan madrasah dalam memberikan layanan pendidikan, pembinaan dan bimbingan kepada ananda Ayn. Tak lupa pula rasa terima kasih dan apresiasi kami sampaiakan kepada seluruh guru pembina yang dengan rela dan sabar mendedikasikan waktu, tenaga dan pikirannya untuk kesuksesan anak didik kita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  61  =  68